Turunminum.id – PBSI melarang pebulutangkis berlaga di PON XXI Aceh-Sumatera Utara 2024. Hal ini dapatkan apresiasi dari Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia (Menpora) Dito Ariotedjo.
“Saya apresiasi dari PBSI memang keputusan yang diambil ini bukan hal mudah,” ujar Menpora Dito di GOR PBSI Sumut, Deli Serdang, Kamis (19/9).
Menpora Dito memahami ajang pesta olahraga nasional menjadi daya tarik bagi semua pihak termasuk para atlet. Semua daerah berlomba untuk unjuk gigi dan berusaha menjadi yang terbaik.
Baca Juga: Menpora Dito Merespon Isu Penyelewangan Dana di PON 2024
“Tapi ada ketegasan yang ditunjukkan oleh PBSI. Mereka mencari bibit unggul yang nantinya untuk dipersiapkan,” kata Menpora Dito dikutip Kemenpora.
Hal ini, menurutnya menjadi langkah baik bagi federasi bulu tangkis. Tentu mereka akan menyiapkan generasi selanjutnya melalui pencarian atlet berpotensi.
“Apresiasi kepada PBSI dan saya rasa layak untuk ditiru (oleh cabor lain). Prinsipnya kita butuh generasi baru,” jelas Menpora Dito.