Taufik Hidayat Singgung Prestasi Minim di Olimpiade Paris 2024
Taufik juga menyinggung hasil yang kurang memuaskan yang diraih tim bulu tangkis Indonesia di Olimpiade Paris 2024, di mana mereka hanya mampu membawa pulang satu medali perunggu melalui Gregoria Mariska Tunjung di nomor tunggal putri.
Meski demikian, Taufik menekankan pentingnya persiapan jangka panjang untuk Olimpiade 2028.
“Kita tahu di 2024 kita hanya mendapatkan satu medali perunggu lewat Gregoria Mariska. Mulai sekarang, mari kita bersama-sama membantu, seperti yang Pak Fadil katakan, untuk meraih emas di Olimpiade 2028 nanti,” pungkas Taufik.
Baca Juga: Calvin Verdonk Tampil Gemilang Meski NEC Nijmegen Tumbang di Laga Pembuka Eredivisie
Taufik berharap kepemimpinan Fadil dapat membawa perubahan positif bagi bulu tangkis Indonesia, namun ia menekankan bahwa dukungan dari semua pihak sangat diperlukan untuk mewujudkan hal tersebut.
“Saya berharap semua pihak memberikan masukan untuk beliau, karena dukungan kita sangat dibutuhkan untuk memajukan bulu tangkis Indonesia,” lanjutnya.