Menpora Apresiasi Perjuangan Hebat Atlet Indonesia
Menpora Dito juga menyebut bahwa pemerintah berencana memberikan bonus tambahan dari BUMN.
Selain itu, pemerintah juga akan memberikan bonus kepada seluruh atlet dan pelatih yang berpartisipasi, meskipun tidak berhasil meraih medali.
“Untuk seluruh atlet dan pelatih yang tidak menerima medali, bentuk apresiasi dan komitmen pemerintah dalam Olimpiade, akan kami kasih bonus juga. Bonusnya segera diumumkan, itu sebagai bentuk apresiasi,” pungkas Menpora Dito.
Bonus ini, kata Dito, akan diumumkan dalam waktu dekat sebagai bentuk apresiasi dan komitmen pemerintah terhadap perjuangan para atlet.
Baca Juga: Profil Lengkap Tim Kepelatihan Timnas Indonesia Usai Shin Tae-yong Gaet Yeom Ki-hun
Dengan perolehan dua medali emas dan satu perunggu, Indonesia menempati peringkat ke-39 dari 206 negara peserta, dan peringkat kedua di kawasan ASEAN.
Keberhasilan ini menjadi catatan penting bagi Indonesia, terutama di cabang olahraga angkat besi dan panjat tebing, yang untuk pertama kalinya berhasil mempersembahkan medali emas di Olimpiade.