Harapan untuk Federasi Futsal Indonesia
Ketua umum PSSI, Erick Thohir berharap federasi futsal mampu meningkatkan sinergi antar organisasi demi kemajuan dunia olahraga di Indonesia.
“Semoga kita bisa terus bersinergi, tanpa ada ego sektoral tetapi yang penting bagaimana merah putih berkibar,” ujar Erick Thohir.
Baca Juga: Persib Diuntungkan Jelang Lawan Klub China, Zhejiang FC di AFC Champions League Two 2024
Sementara itu, meski tak lagi memimpin FFI, Hary Tanoe berkomitmen untuk terus mendukung kemajuan futsal Indonesia. Dia mendoakan agar di bawah kepengurusan yang baru, futsal Indonesia bisa mendunia.
“Saya menyatakan tetap komitmen mendukung futsal, tetapi dari belakang. Kapasitas saya secara pribadi maupun secara MNC Group, sehingga diharapkan di tangan Michael nanti, dan dukungan dari pemerintah dari pak menteri dan di bawah naungan PSSI, bisa lebih baik lagi, dan peringkatnya bisa makin ke atas baik putra maupun putri,” tuntas Hary Tanoe.
Baca Juga: Mees Hilgers dan Elino Resmi Pindah Federasi, Erick Thohir Optimis Curi Poin di Bahrain dan China