Turunminum.id – Ketua Asosiasi Provinsi (Asprov) PSSI Sulawesi Tengah, Hadianto Rasyid, mengungkapkan kekecewaannya atas kepemimpinan wasit dalam laga perempat final antara tim sepak bola Aceh melawan Sulawesi Tengah pada PON XXI Aceh-Sumut 2024.
Pertandingan yang berlangsung pada Sabtu (14/9/2024) di Banda Aceh itu dianggap penuh dengan keputusan kontroversial yang merugikan tim Sulteng.
“Seluruh masyarakat Sulawesi Tengah pasti menyaksikan bagaimana pertandingan ini sangat buruk, dan wasit benar-benar mendzalimi pemain-pemain Sulteng,” ungkap Hadianto di Palu, Minggu (15/9/2024), melansir dari Antara.
Baca Juga: Rekor Pertemuan Timnas Indonesia vs Bahrain: Skuad Garuda Pernah Kebantai 0-10
Ya, laga panas memperebutkan tiket semifinal itu bahkan diwarnai insiden miris. Pasalnya wasit Eko Agus Sugih Harto dinilai kontroversial, yang kemudian memicu kemarahan pemain Sulawesi Tengah.
Pemain tersebut melakukan aksi kekerasan dengan meninju wasit hingga terkapar, memaksa wasit harus dilarikan ke rumah sakit dengan ambulans.