Rumor Transfer Selain Virgil van Dijk
Sementara itu, Manchester United menginginkan kiper lokal untuk musim depan. Setan Merah telah memantau kiper Blackburn Rovers, Aynsley Pears menurut laporan The Sun.
Manchester City berusaha merekrut gelandang Paris Saint-Germain, Joao Neves musim panas ini. Tetapi, The Sky Blues akan menghadapi persaingan ketat dari Real Madrid (Fichajes).
Baca Juga: Setiap Posisi Ada, Ini Deretan Pemain Mualaf di Timnas Indonesia
Chelsea saling sikut dengan Crystal Palace dan Tottenham Hotspur dalam upaya merekrut gelandang Sunderland, Jobe Bellingham. Pemain tersebut adalah adik dari Jude Bellingham (The Sun).
Real Madrid siap menjual Eduardo Camavinga musim panas ini dengan biaya sebesar 59 juta Pounds. Manchester City dan PSG telah menyatakan minatnya (Fichajes).
Baca Juga: 2 Pemain Timnas Indonesia ‘Dicoret’ untuk Lawan Australia