Turunminum.id – Real Madrid menjadi klub yang paling mungkin menjadi pelabuhan selanjutny striker Timnas Prancis Kylian Mbappe usai memutuskan menolak perpanjangan kontrak dengan PSG. Namun demikian, klub asal Spanyol tersebut enggan mendatangkan sang pemain musim ini.
Presiden Real Madrid, Florentino Perez diketahui merupakan salah satu penggemar Kylian Mbappe. Real Madrid bahkan sebelumnya pernah mencoba mendatangkan pemain tersebut namun Mbappe memutuskan memperpanjang kontrak dengan PSG.
Real Madrid Kemungkinan Kuat Rekrut Mbappe
Melihat situasi sang pemain, Real Madrid disinyalir menjadi tim paling mungkin merekrut Mbappe. Namun, Perez mengatakan pihaknya tidak akan mendatangkan Mbappe tahun ini.
“Namun kami tidak akan mencoba merekrutnya di tahun ini,” kata Perez.
Kontrak Mbappe sendiri diketahui akan berakhir di tahun 2024 mendatang. Mbappe sendiri diketahui memiliki opsi perpanjangan kontrak selama setahun bersama PSG namun klausal tersebut harus diaktifkan sebelum bulan Januari.
Seiring dengan surat pernyataan Mbappe, rencana perpanjangan kontrak sang pemain dikabarkan akan menemui jalan buntu. Situasi tersebut tentunya akan membuat sang pemain bisa pergi dari PSG di bursa transfer musim depan.
Paris Saint Germain (PSG) dikabarkan akan melepas striker mereka Kylian Mbappe di bursa transfer musim panas ini. Langkah tersebut dilakukan klub Prancis tersebut usai sang pemain tersebut mengirimkan surat pernyataan tidak akan memperpanjang kontrak kepada manajemen PSG.
Manajemen PSG dikabarkan geram dengan tindakan Kylian Mbappe tersebut. Pasalnya, pihak klub sebelumnya sudah melakukan pembicaraan terkait perpanjangan kontrak sang pemain. Diklaim oleh pihak klub, pembicaraan terkait perpanjangan kontrak tersebut dikabarkan berlansung dengan baik hingga dia mengirimkan surat tersebut.
Keputusan PSG untuk melego Mbappe di musim ini disinyalir untuk mempertahankan harga jual Mbappe di bursa transfer pemaib. Selain itu, langkah ini juga untuk mengurangi beban klub karena Mbappe merupakan pemain dengan bayaran tertinggi di PSG.
Disebut-sebut, nilai jual Mbappe di musim ini bisa menembus 180 juta Euro atau setara dengan Rp2,8 triliun. Sementera jika lepas dengan status bebas transfer, PSG tidak akan mendapatkan apa-apa.
Baca Juga: Pep Guardiola Tegaskan Bakal Tinggalkan Manchester City
Baca Juga: Messi Disebut Batal Datang di FIFA Matchday Lawan Indonesia, Exco PSSI: Masih Sesuai Jadwal