Rumor Selain Antony
Klub Liga Inggris, Arsenal siap menggelontorkan dana sekitar 100 juta Euro untuk merekrut penyerang RB Leipzig, Benjamin Sesko. Menurut El Nacional, The Gunners buru-buru amankan tanda tangan sang pemain sebelum ditikung Barcelona.
Tak hanya itu, Arsenal juga mempertimbangkan untuk merekrut dua penyerang lainnya di musim panas ini menurut GIVEMESPORT.
Striker Chelsea, Nicolas Jackson jadi rebutan beberapa klub seperti Aston Villa, Newcastle United dan Atletico Madrid menurut The Sun.
Sebagai antisipasi, Chelsea menghubungi Barcelona untuk membahas kepindahan gelandang berusia 21 tahun, Marc Casado (Cadena SER).