Piala Dunia

Piala Dunia FIFA (bahasa Inggris: FIFA World Cup) atau sering disebut Piala Dunia saja, adalah kompetisi sepak bola internasional yang diikuti oleh tim nasional senior putra anggota Federasi Sepak Bola Internasional (Fédération Internationale de Football Association, FIFA), badan pengatur sepak bola dunia. Kejuaraan ini telah diselenggarakan setiap empat tahun sekali sejak turnamen 1930, kecuali pada tahun 1942 dan 1946, yang tidak diselenggarakan karena Perang Dunia II. Juara bertahan Piala Dunia saat ini adalah Argentina, yang menjuarai turnamen 2022 di Qatar.

Format turnamen ini melibatkan babak kualifikasi, yang berlangsung selama kurang lebih tiga tahun sebelum putaran final dimulai, untuk menentukan tim mana yang lolos ke putaran final. Pada putaran final, sebanyak 32 tim bersaing memperebutkan gelar di tempat-tempat di negara tuan rumah selama sekitar satu bulan. Negara tuan rumah secara otomatis lolos ke babak grup putaran final. Piala Dunia FIFA telah dijadwalkan untuk diperbanyak menjadi 48 tim mulai edisi 2026.

Hingga Piala Dunia FIFA 2022, 22 turnamen telah diadakan dan total 80 tim nasional telah berkompetisi. Trofi tersebut telah dimenangkan oleh delapan tim nasional. Brasil, dengan torehan lima gelar juara, adalah satu-satunya tim yang bermain di setiap edisi turnamen. Pemenang Piala Dunia lainnya adalah Jerman dan Italia, dengan masing-masing empat gelar; Argentina, dengan tiga gelar; Prancis dan Uruguay, masing-masing dua gelar; serta Inggris dan Spanyol, masing-masing dengan satu gelar.

Piala Dunia adalah turnamen sepakbola paling bergengsi di dunia, serta acara olahraga tunggal yang paling banyak ditonton dan diikuti di dunia. Penayangan Piala Dunia 2018 diperkirakan mencapai 3,57 miliar (mendekati setengah dari populasi global), sementara keterlibatan dengan Piala Dunia 2022 diperkirakan sekitar 5 miliar, dengan hampir 1,5 miliar orang menonton pertandingan final.

Tujuh belas negara telah menjadi tuan rumah Piala Dunia, terakhir Qatar, yang menjadi tuan rumah edisi 2022. Edisi 2026 akan diselenggarakan bersama oleh Kanada, Amerika Serikat, dan Meksiko, yang akan memberi Meksiko perbedaan sebagai negara pertama yang menjadi tuan rumah di tiga edisi Piala Dunia.

1 November 2023, Presiden FIFA Gianni Infantino mengumumkan secara resmi Arab Saudi akan menjadi Tuan Rumah Piala Dunia 2034. Arab Saudi menjadi negara Asia ke 4 setelah Korea Selatan, Jepang, dan Qatar yang menjadi Tuan Rumah Piala Dunia 2034