Turunminum.id – Pilar asing Persija Ryo Matsumura bakal melakoni debut di Liga 1 2023/2024 melawan PSM di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta pada Senin (3/7/2023) pukul 19.00 WIB. Pilar asal Jepang ini masuk proyeksi pelatih Thomas Doll untuk berlaga kontra juara musim lalu tersebut.
Harapan Ryo Matsumura bisa tampil percaya diri dan maksimal menghadapi PSM. Ia menyebutkan persiapan panjang bersama tim selama satu bulan pramusim telah dilakoni dengan baik. “Selama satu bulan pramusim, persiapan kami sudah bagus. Mulai dari taktikal, fisik, semua digembleng oleh coach Thomas dengan baik. Saya menikmati masa pramusim,” kata Ryo Matsumura.
Baca juga: Thomas Doll Beberkan Fakta Kelemahan Persija Jelang Hadapi PSM Nanti Malam
Ryo Matsumura berharap pada debut kontra PSM bisa menjalankan instruksi pelatih bersama tim. “Kami pun melakukan beberapa laga pramusim dan saya berharap lawan PSM nanti bisa menunjukkan permainan yang bagus,” tuturnya lagi.
Sementara itu, salah satu harapannya bergabung dengan Persija pun akan terwujud, yaitu didukung puluhan ribu the Jakmania yang hadir di SUGBK. “Saya sangat senang secara resmi akhirnya main di hadapan Jakmania. Main di depan Jakmania pastinya bisa memberikan motivasi lebih bagi saya,” ucapnya.
Ryo Matsumura kembali menunjukkan keyakinan bakal merebut poin penuh dalam laga kandang pertama di LIga 1 2023/2024 menjamu PSM. “Saya percaya kami bisa menang lawan PSM jika bermain penuh percaya diri dan main secara bersama-sama,” ujar Ryo Matsumura.