Turunminum.id – Pelatih Borneo FC Pieter Huistra melontarkan ekspresi melihat gol penyeimbang tuan rumah Persik Kediri ke gawang Borneo FC di injury time pada laga perdana Liga 1 2023/2024. Borneo FC memimpin sementara hingga menit ke-90. Gol semata wayang Borneo FC dicetak oleh Matheus Pato.
Namun tuan rumah berhasil membalas sekaligus gol penyeimbang di injury time babak kedua hingga membuat laga di Stadion Brawijaya, Kediri ini berakhir 1-1.
Pieter Huistra mengatakan senang lantaran Liga 1 2023/2024 kembali bergulir. Pada laga perdana ini, lanjut Pieter Huistra bukan hal mudah.
Seluruh pemain dan pelatih menantikan laga tersebut secara maksimal. “Setelah melihat pertandingan tadi adalah kami telah melakukan hal yang cukup untuk bisa memenangkan pertandingan,” ujar Pieter Huistra.
Baca juga: Preview Borneo FC vs Persik Kediri, Bayang-bayang Cedera di Laga Perdana
Namun, lanjut Pieter Huistra dalam sepak bola itu terkadang hasil yang diperoleh tidak pantas dengan upaya di lapangan. Ia mengaku gol penyeimbang Persik itu sangat menyakitkan.
“Gol penyeimbang di menit akhir sangatlah menyakitkan. Kami mendapatkan satu poin tapi kami senang karena musim telah berjalan. Masih ada 33 + 4 pertandingan lagi,” ujar pelatih kepala Borneo FC, Pieter Huistra.
Borneo FC bermain sangat mendominasi. Borneo FC tampil menekan sejak peluit pertama berbunyi. Akan tetapi, faktor cuaca yang tidak biasa, main di sore hari menjadi tantangan tersendiri.
“Jika kamu bermain di jam 3 sore dengan cuaca yang cukup panas tentu tidak mudah. Tapi kami telah mencobanya,” ujarnya.