Turunminum.id – Dewa United baru saja mengumumkan kedatangan bek anyar, Angelo Meneses. Dia jadi pemain asing ketujuh yang direkrut untuk bersaing di Liga 1 2024/25.
Angelo dikontrak untuk menambah kekuatan di lini belakang skuad asuhan Jan Olde Riekerink. Ia sudah berpengalaman di Liga 1 lantaran sempat membela RANS Nusantara FC.
Musim lalu,ia mencatatkan 21 penampilan dengan torehan 2 gol dan 2 assist. Sebuah catatan yang impresif untuk pemain belakang.
Baca Juga: Profil Tim Liga 1 2024 dan Skuad Lengkap Persita, Pendekar Cisadane Siap Main Keras
“Angelo adalah salah satu pemain asing yang tampil cukup baik musim lalu di Liga 1. Kehadiran dia di tim ini juga merupakan kebutuhan tim pelatih untuk memperkuat lini pertahanan,” kata Presiden klub Dewa United, Ardian Satya Negara.
Pemain asal Portugal itu terlebih dahulu menjalani seleksi selama beberapa hari terakhir sebelum direkrut. Jan Olde menilai Angelo cocok untuk menjalankan taktik dan strateginya.
“Kami sudah memberikan kesempatan Angelo untuk menjalani latihan dan tim pelatih cukup puas dengan apa yang dia tunjukkan. Selain itu, hasil tes medis menunjukkan bahwa dia siap untuk berjuang bersama tim pada musim ini,” sambung Ardian.
Baca Juga: Persija Perkenalkan Jersey Baru dan 29 Pemain untuk Liga 1 2024