Turunminum.id – Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong alias STY, menegaskan bahwa pertandingan uji coba melawan Tanzania pada Minggu (2/6) di Stadion Madya, Gelora Bung Karno, Jakarta, tidak masuk dalam perhitungan poin FIFA.
Sebelumnya, beredar kabar bahwa Indonesia akan mendapatkan poin FIFA jika berhasil mengalahkan Tanzania. Hal ini pun memicu spekulasi bahwa kemenangan atas Tanzania dapat membantu memperbaiki peringkat Indonesia di ranking FIFA.
Namun, ahli strategi asal Korea Selatan itu dengan tegas membantah kabar tersebut.
“Wartawan mungkin salah paham atau tidak tahu. Kita sudah sepakat dengan Tanzania bahwa ini pertandingan tier 1, tapi kita akan melakukan pergantian lebih dari enam pemain, jadi ini bukan match resmi, tapi training match,” jelas Shin Tae-yong dalam konferensi pers jelang laga Indonesia vs Tanzania.
Menurutnya, fokus utama pertandingan melawan tim Afrika adalah untuk meningkatkan performa pemain sebelum menghadapi Irak di Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia putaran kedua.
“Pertandingan besok lebih penting untuk meningkatkan performa pemain lewat uji coba ini, fisik pemain juga supaya bisa bermain 90 menit penuh saat melawan Irak,” ujar Shin Tae-yong.
Baca Juga: Rafael Struick Blak-blakan Soal Laga Uji Nyali Timnas Indonesia vs Argentina
Bagi Indonesia, menghadapi Irak punya arti penting. Sebab, jika mampu menang lawan Irak, Indonesia dipastikan lolos putaran ketiga kualifikasi.
Peluang Timnas Indonesia untuk lolos ke putaran tiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia sangat terbuka.
Mereka hanya butuh satu kemenangan untuk mengunci tiket ke putaran selanjutnya, sekaligus otomatis lolos ke Piala Asia 2027.