Turunminum.id – Ketua Umum PSSI, Erick Thohir melepas Timnas Indonesia U-17 yang akan tampil di Piala Asia U-17 2025. Dia berpesan, para pemain harus tampilkan pemainan terbaik.
Indonesia masuk Grup C Piala Asia U-17 2025 bersama Korea Selatan, Yaman, dan Afghanistan. Ajang ini digelar di Arab Saudi pada 3-20 April.
Pada acara pelepasan Sabtu (15/3) siang, Erick Thohir meminta Timnas U-17 tampilkan performa terbaik. Tim asuhan Nova Arianro ditargetkan lolos ke putaran final Piala Dunia U-17 2025.
Baca Juga: 4 Pemain Timnas Indonesia Tiba Lebih Awal di Sydney, Tak Ada Latihan di Jakarta
“Saya ucapkan selamat kepada para pemain yang sudah terpilih dalam tim ini. Kalian sudah berjuang untuk lolos ke Piala Asia, dan kalian telah berlatih keras selama persiapan. Jadi selamat bertanding,” katanya.
Bukan tanpa alasan Erick Thohir memasang target tinggi. Sebab, benua Asia mendapat 8 slot ke Piala Dunia U-17 2025.
Artinya, Timnas U-17 cukup memastikan diri lolos dari babak penyisihan grup Piala Asia U-17 2025, baik sebagai juara grup ataupun runner up.
Baca Juga: Prediksi Starting XI Timnas Indonesia vs Australia, Tanpa Ragnar Oratmangoen
“Tunjukkan permainan terbaik, penuh semangat untuk kejar target lolos, minimal sebagai runner up grup, agar bisa tampil ke Piala Dunia U-17,” ujar Ketum PSSI.
“Jika saya optimistis bisa, maka kalian harus buktikan bahwa memang mampu dan layak tampil di Piala Dunia U17 mendatang,” imbuhnya.
Baca Juga: Jelang Lawan Australia, Timnas Indonesia Tambah 1 Pelatih Baru