Turunminum.id – Pemain Timnas Indonesia, Ragnar Oratmangoen sumringah usai gol debutnya turut melepas kutukan 20 tahun skuad Garuda tanpa kemenangan di kandang Vietnam.
Laga sengit yang berakhir 0-3 di Stadion My Dinh, Hanoi, Selasa (23/4/2024), menjadi malam indah bagi pasukan Shin Tae-yong. Pasalnya kemenangan pada matchday keempat Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia putaran kedua bukan hanya sekedar mengumpulkan tiga poin saja.
Baca Juga: Hancur Lebur di Tangan Shin Tae-yong, Philippe Troussier Resmi Dipecat Vietnam
Betul Asnawi dkk berhasil membawa pulang kemenangan usai mencetak gol melalui Jay Idzes (9′), Ragnar Oratmangoen (23′), dan Ramadhan Sananta (90+8′).
Lebih dari itu, kesuksesan pasukan Shin Tae-yong menyarangkan 3 gol ke gawang yang dijaga Nguyen Filip memutus rekor kelam timnas Indonesia yang sejak 2004 belum pernah menang di kandang Vietnam.
Menariknya 20 tahun lalu tim Merah Putih juga mencatatkan kemenangan dengan skor sama seperti laga tadi malam 3-0. Kali terakhir skuad Garuda menuai hasil sempurna di My Dinh adalah pada 11 Desember 2004 dalam laga fase grup Piala Tiger.
Usai mencatatkan namanya di papan skor Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia putaran kedua, Ragna Otamangoen pun angkat bicara.
“Saya senang berada di sini,” tutur Ragnar Oratmangoen.
Baca Juga: Kata Shin Tae-yong Usai Putus Kutukan 20 Tahun Timnas Indonesia Gak Pernah Menang di Kandang Vietnam