Persiapan Menuju Olympic Games 2030
Selain itu, kami juga akan mempersiapkan diri untuk menjadi tuan rumah Youth Olympic Games 2030,” jelas Okto.
Chief de Mission (CdM) kontingen Indonesia di Olimpiade Paris 2024, Anindya Bakrie, juga merasa bangga dengan pencapaian para atlet.
Menurutnya, hasil manis ini merupakan hasil dari kerja keras semua pihak, termasuk dukungan dari masyarakat Indonesia.
“Saya sangat bersyukur. Tugas saya sebagai CdM lebih fokus pada tahap akhir, tetapi yang luar biasa adalah Veddriq, Rizki, Gregoria.
Dan seluruh atlet, tim official, pengurus cabang olahraga, NOC Indonesia, Pemerintah, Kemenpora.

Ucapan Terimakasih
Serta masyarakat yang telah mendukung. Berdasarkan data, hasilnya sangat memuaskan. Seperti pepatah mengatakan, ‘good things come to those who wait’, ujar Anindya.
Pencapaian Indonesia di Olimpiade Paris 2024 tidak hanya menunjukkan kemajuan signifikan dalam berbagai cabang olahraga.
Tetapi juga menegaskan tekad dan semangat bangsa untuk terus berprestasi di kancah internasional.
Dengan persiapan yang matang dan dukungan yang terus berlanjut, Indonesia siap untuk menghadapi tantangan Olimpiade Los Angeles 2028 dan berkontribusi pada keberhasilan Youth Olympic Games 2030.