Turunminum.id – Ganda campuran tenis asal Ceko, Katerina Siniakova dan Tomas Machac, meraih medali emas di Olimpiade Paris 2024.
Setelah mengalahkan pasangan Cina dalam pertandingan final yang berlangsung pada 8 Agustus.
Pertandingan Yang Sengit
Pertandingan ini berlangsung sengit, di mana Siniakova dan Machac awalnya tertinggal dari pasangan Cina, Wang Xinyu dan Zhang Zhizhen.
Meskipun demikian, mereka berhasil membalikkan keadaan dan meraih kemenangan dengan skor akhir 6-2, 5-7, 10-8.
Kemenangan ini menjadi sorotan tidak hanya karena prestasi mereka di lapangan tenis, tetapi juga karena dinamika hubungan pribadi antara keduanya.
Siniakova dan Machac, yang merupakan mantan pasangan kekasih, memutuskan hubungan mereka tepat sebelum Olimpiade Paris 2024.
Keputusan tersebut diambil untuk memastikan fokus penuh pada persiapan dan performa mereka di ajang olahraga terbesar ini.
Menurut laporan dari She The People, keputusan untuk berpisah diambil dengan alasan ingin memberikan perhatian penuh pada kompetisi dan menghindari gangguan dari masalah pribadi.
Berikan Penampilan Terbaik
Dua pekan sebelum Olimpiade, keduanya sepakat untuk fokus sepenuhnya pada pertandingan, demi memberikan penampilan terbaik mereka.
Siniakova dan Machac mulai berkencan setelah Siniakova meraih medali emas dalam nomor ganda putri pada Olimpiade Tokyo 2020.
Selama empat tahun bersama, pasangan ini sempat menjadi sorotan banyak penggemar, yang khawatir akan dampak perpisahan mereka terhadap performa di lapangan.
Meskipun masalah pribadi sempat mengganggu, Siniakova dan Machac mampu mengesampingkan perbedaan mereka dan tampil solid dalam pertandingan.
Kemenangan mereka di Olimpiade Paris 2024 dirayakan dengan penuh kegembiraan, ditandai dengan pelukan dan ciuman.
Yang memunculkan spekulasi mengenai kemungkinan mereka kembali menjalin hubungan setelah sukses meraih emas.