Turunminum.id – Prawira Harum Bandung tumbang dalam ajang IBL All Indonesian 2024. Yudha Saputera dkk ditumbangkan RANS Simba Bogor dengan skor 59-83.
Dalam laga di Hall Basket Senayan, Jakarta, Rabu (25/9), Pandu Wiguna bermain apik. Turun hampir 30 menit mencetak 18 angka dan 11 rebound. Torehan angka tersebut disusul oleh Yudha Saputera dengan 16 angka dari 36 menit turun di lapangan.
Start kurang mulus dijalani Prawira di pertandingan yang berlangsung ini. Tak hanya tertinggal lima angka dan David Singleton terkena technical foul di awal laga, barudak Bandung baru bisa mencetak angka setelah laga berlangsung 3 menit.
David Nuban yang kali ini melawan mantan timnya menjadi perebut momentum untuk Prawira dengan tembakan tiga angka sekaligus membalikkan keadaan menjadi 10-9. Saling balas angka terjadi di sisa kuarter pertama, tapi Prawira masih mampu unggul tipis 17-15.
Fokus Prawira menurun di kuarter kedua dengan melakukan beberapa turnover. Hal ini mampu dimaksimalkan RANS Simba Bogor dan membalikkan keadaan. Prawira tertinggal 34-37 di paruh pertama ini.
Masalah yang sama dengan awal laga ini kembali mendera Prawira di kuarter ketiga. Lebih dari tiga menit Prawira tanpa tambahan angka sementara RANS Simba Bogor unggul 8 angka. Kebuntuan itu akhirnya dipecahkan Yudha tatkala kuarter ketiga menyisakan 6:25 menit. Dua kali tembakan tiga angka beruntun dilepaskan Yudha untuk memangkas jarak.
Yudha akhirnya menyamakan kedudukan menjadi 44 sama dengan dua free throw suksesnya. Bahkan tembakan tiga angkanya kembali membawa Prawira memimpin. Namun defense sedikit mengendur di pengujung kuarter ketiga dan Prawira tetap tertinggal 47-49.