Turunminum.id – Ribuan pebalap pemula dari penjuru Tanah Air diprediksi akan mengikuti kejuaraan dragbike bertajuk Golden Boy Dragbike Rookie Perkasa 2024, Minggu (29/9/2024). Kejuaran ini memperebutkan Piala Walikota Solo 2024.
22 kelas akan diperlombakan di lintasan sepanjang 201 meter. Lintasan ini mengambil lokasi di sepanjang jalan Ir. Juanda, Pucang Sawit, Jebres, Kota Solo.
Ada lebih dari seribu pebalap yang diprediksi akan ikut serta. Prediksi ini mengacu batalnya kejuaraan dragbike di beberapa kota. Makanya, peserta kini sudah berdatangan dari Jawa Barat dan Jawa Timur.
“Pesertanya datang dari lokal karisidenan dan nasional khusus pemula. Target pesertanya 800, tetapi kami lihat animo tahun kemarin lebih dari seribu,” kata Ketua Pelaksana Golden Boy Dragbike Rookie Perkasa 2024, Widyasto Adi, Kamis (26/9/2024).
“Kami manfaatkan momen ini karena di daerah lain tidak mendapatkan izin. Jadi kami mewadahi daerah lain seperti yang ada di Grobogan dan Klaten,” lanjutnya.
Selain menggelar 22 kelas yang berfokus pada pebalap pemula, panitia juga membuka kelas tambahan. Kelas tambahan 250-300 cc ini menjadi daya tarik tersendiri untuk kejuaraan ini.
“Untuk 300 cc ke atas itu mewadahi kelas herex, itu kelas tambahan, tidak termasuk kelas umumnya Ikatan Motor Indonesia. Kami mewadahi komunitas herex untuk ekhibishi,” tuturnya.
“Kami menambahkan kelas herex ini karena sering ada balap liar. Untuk itu kami menampung dan memberikan tempat di sini guna menanggulangi balap liar,” imbuhnya.
Sementara itu, Ketua Club Motor Solo (CMS), Cornelius Ferdyan, menambahkan ada beberapa penambahan fasiltas yang merupakan bagian dari hasil evaluasi kegiatan tahun lalu.
“Kami menambahkan tenda paddock karena sebelumnya terlalu penuh. Kami akan tambah dari mulanya sekitar 30 paddock menjadi 50 paddock,” paparnya.
“Untuk pelaksanaan, yang membedakan dengan kegiatan tahun lalu, dulu di paddock ada test ride. Itu kami hilangkan karena tidak diperbolehkan IMI untuk menguji motor di aera paddock. Nanti akan ada tes lintasan mulai pukul 08.00 WIB sampai 09.00 WIB di sirkuitnya,” imbuhnya.
Total hadiah untuk kejuaraan ini mencapai Rp111 juta. Hadiah itu diberikan untuk para pemenang lomba per kelas serta untuk juara umum.