Profil Andri Syahputra, pesepak bola yang tolak bergabung ke Timnas Indonesia kini seakan dibuang Qatar.
Nama Andri Syahputra kini tengah menjadi perbincangan bersamaan dengan kemenangan Qatar di Piala Asia 2023.
Diketahui, Andri Syahputra merupakan pesepak bola yang pernah dipanggil Timnas Qatar dari U-19 sampai U-20
Saat ini, dirinya tengah membela klub Qatar, Muaither SC dengan status pinjaman dari Al Gharafa.
Pemain berusia 24 tahun ini seolah-olah dibuang oleh Timnas Qatar senior karena tak pernah mendapat tawaran untuk tampil di tim senior.
Kehidupan Pribadi
Pemilik nama lengkap Andri Syahputra Sudarmanto ini lahir di Lhokseumawe, Aceh pada 29 Juni 1999.
Ayahnya bernama Agus Sudarmanto, dan ibunya yaitu Syawaliah. Lahir dengan kebangsaan Indonesia, Andri akhirnya memutuskan untuk pindah kewarganegaraan menjadi warga negara Qatar.
BACA JUGA: Tolak Timnas Indonesia, Andri Syahputra Kini Dibuang Qatar