Turunminum.id – Pelatih Timnas Indonesia U-17, Nova Arianto menilai PSSI dalam progres yang positif untuk mencatatkan prestasi. Dia berharap, federasi makin berkembang di masa mendatang.
Sebagai informasi, PSSI merayakan hari ulang tahun yang ke-94 tepat pada hari ini, Jumat (19/4/2024). Di usia yang hampir satu abad, kinerja federasi terus berproses.
Namun, PSSI terus berkembang pesat dalam beberapa periode terakhir. Terlebih saat Erick Thohir jadi ketua umum, karena banyak terobosan yang dilakukan.
Baca Juga: Reaksi Erick Thohir Lihat Ernando Ari Tepis Penalti, Beri Pujian untuk Mental Baja Timnas U-23
Menurut Nova Arianto, salah satu bukti perubahan yang dilakukan PSSI adalah meningkatnya performa Timnas Indonesia. Sebelumnya, skuad Garuda ada di urutan 142 dunia dan kini naik ke posisi 134 atau yang terbaik dalam 10 tahun terakhir.
Timnas senior juga catatkan rekor yakni mampu tembus babak 16 besar Piala Asia 2023 untuk pertama kalinya. Lalu, Timnas U-23 pertama kali lolos ke babak utama Piala Asia U-23 2024.
“Yang pasti PSSI sedang berbenah ke arah yang lebih baik dan melihat progres saat ini, pastinya kita bisa melihat dari prestasi tim nasional yang berkembang sangat baik,” ujarnya.
Baca Juga: Rezaldi Hehanusa Absen, Persib Bandung Dapat Tambahan 3 Pemain Baru Lawan Persebaya