Turunminum.id – Newcastle United akan menghadapi AC Milan dalam laga perdana Grup F Liga Champions musim ini. Laga tersebut akan menjadi pertemuan emosional bagi gelandang Newcastle, Sandro Tonali.
Pemain berkebangsaan Italia ini telah menjadi bagian penting dari lini tengah AC Milan dari tahun 2020 hingga 2023. Selama tiga musim bermain untuk I Rossoneri, Sandro Tonali telah mencatatkan prestasi dengan tujuh gol dan 13 assist dalam 130 pertandingan di berbagai kompetisi.
Tonali juga ikut andil dalam kesuksesan AC Milan meraih gelar Serie A pada musim 2021/2022. Namun, kebersamaannya dengan Milan berakhir di musim panas 2023.
Baca juga: Baru Balik ke Liga Champions 2023, Newcastle Masuk Grup Maut
Pemain berusia 23 tahun ini kemudian dijual oleh AC Milan ke Newcastle United dengan harga transfer mencapai 70 juta euro, menjadikannya pemain Italia dengan nilai transfer tertinggi.
Sekarang, Sandro Tonali akan kembali bertemu AC Milan dalam kompetisi Liga Champions. Dia akan menjadi salah satu andalan Newcastle United saat mereka bertandang ke markas AC Milan di San Siro pada Rabu, 19 September 2023, dini hari WIB.
Meskipun menghadapi AC Milan sebagai mantan klubnya adalah situasi yang emosional, Sandro Tonali telah menyatakan bahwa dia akan tetap bersikap profesional dan berusaha membantu Newcastle meraih kemenangan.
“Dalam perjalanan panjang ini, saya telah mengalami banyak emosi dan memainkan banyak pertandingan yang tak terlupakan. Saya harus memisahkan emosi itu dari pertandingan besok malam,” ujar Tonali.
Sandro Tonali juga memberikan komentar mengenai kekalahan telak 1-5 yang dialami AC Milan dalam derby melawan Inter Milan. Menurutnya, hasil tersebut sangat menyakitkan bagi pemain dan pendukung Milan.
“Itu adalah kekalahan yang sulit untuk dibicarakan. Ketika Anda kalah dalam derby, terutama dengan selisih skor besar seperti itu, itu sangat menyakitkan bagi Anda sebagai pemain, dan juga bagi para pendukung,” ujarnya.
“Saya tidak tahu bagaimana para pemain akan melewatinya, tetapi memiliki kesempatan untuk bermain dalam pertandingan mendekati ini pasti akan membantu,” jelas Tonali.***