Turunminum.id – Jesse Lingard mengunggah pesan untuk Nottingham Forest dan penggemar di akun Instagram miliknya, jesselingard.
Jesse Lingard mengungkapkan rasa terima kasihnya selama berada di Forest. Pasalnya ia akan meninggalkan The Tricky Trees musim panas ini.
“Terima kasih kepada para semua orang di Nottingham Forest, dari para penggemar hingga semua staf dan tentu saja para pemain. Ini merupakan perjalanan rollercoaster tetapi kami tetap bersatu melalui kesulitan demi kesulitan untuk mencapai tujuan kami. Sungguh menyenangkan,” tulis Lingard.
Hingga saat ini, unggahannya pun sudah disukai 178 ribu pengguna dan mendapatkan 870 komentar.
“Good luck Jesse ❤️ Sekali menjadi merah akan tetap menjadi merah,” tulis nffchub
“Sebuah kehormatan bisa berbagi momen bersama denganmu,” tambah g.biancone
“Semangat untuk langkahmu berikutnya Jesse,” komentar theredtrent
Diketahui sebelumnya, ia berada di West Ham dengan status pinjaman pada paruh kedua musim 2020/2021, ia berhasil mencetak sembilan gol dalam 16 penampilan di Liga Inggris. Kemudian Lingard kembali ke Manchester United di musim 2021/2022. Namun, akhirnya ia hijrah ke Forest dengan kontrak satu tahun dengan bayaran 120 ribu Euro per pekan untuk musim 2022/2023.