Klub raksasa asal Spanyol, Real Madrid akan bertemu dengan raksasa dari ingir Manchester City di leg pertama Liga Champions, Rabu (10/5/2023) jam 02.00 WIB. Meskipun bermain di Santiago Bernabeu, Real Madrid dipastikan akan mendapatkan perlawanan ketat dari Manchester City yang mengusung misi balas dendam.
Jelang laga ini, Real Madrid akhir pekan lalu berhasil mengunci gelar Copa Del Rey. Namun demikian, catatan Real Madrid di lima laga terakhir di kompetisi lokal tidak terlalu bagus karena menelan dua kekalahan.
Di sisi lain, Manchester City memiliki modal bagus jelang laga krusial karena selalu menang di lima laga terakhir mereka.
Laga semifinal Liga Champions kali ini merupakan ulangan dari semifinal musim lalu. Saat itu, Los Blancos berhasil lolos ke Semifinal setelah menang dramatis dengan skor agregat 6-5 melalui babak perpanjangan waktu.
Selain itu, laga ini dipastikan karena berlangsung menarik karena menyajikan duel para bintang-bintang lapangan hijau. Di kubu Manchester City ada nama Erling Halland yang musim tampil gacor bersama dengan Manchester City di lini depan.
Sementara itu, Madrid juga akan menurunkan Vinicius Jr yang saat ini mulai memasuki masa puncak permainan ditopang oleh penyerang gaek Karim Benzema.