Turunminum.id- Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong buka suara pasca gagal meraih tiket perempat final Piala Asia 2023. Skuad Garuda dipaksa harus mengakui keunggulan Australia dengan skor 4-0 pada laga babak 16 besar Piala Asia 2023 di Jassim bin Hamad, Stadium, Minggu (28/1/2024).
Empat gol Australia dicetak oleh Elkan Baggott (12′ OG), Martin Boyle (45′), Craig Goodwin (89′), dan Harry Souttar (90+1′).
Gol pertama mengubah segalanya
Gagal mendapatkan kemenangan dari laga melawan pasukan Graham Arnold, eks pelatih Timnas Korea Selatan ini pun menyoroti soal gol pertama Australia hasil kesalahan sendiri yang mengubah jalannya pertandingan.
“Ada unsur unlucky goal dari pemain kami. Mungkin jika itu tidak terjadi maka permainan kami akan berbeda” terang pelatih Timnas Indonesia.
Baca Juga: Laga Bersejarah Piala Asia 2023, Timnas Indonesia Vs Australia Bikin Jakarta Sepi
Meski begitu, pelatih yang sukses mengukir sejarah untuk sepak bola Indonesia usai pertama kalinya skuad Garuda melenggang ke babak 16 besar Piala Asia. Shin Tae-yong tetap mengapresiasi perjuangan Asnawi dkk walau tiket perempat final tak jadi milik pasukannya.