Turunminum.id – Pelatih Nova Arianto, memiliki cara tersendiri untuk membangun mentalitas pemain Timnas Indonesia U-16. juru taktik berusia 45 tahun ini bahkan sempat menyerukan kalimat “jangan main-main” saat melatih para pemainnya tersebut.
Pasalnya, Nova menyebut mentalitas memang menjadi persoalan yang dialami pemain-pemain muda Indonesia.
Menurut Nova Arianto, selain masalah kebugaran, fokus utama yang kini tengah dilakukannya adalah membangun mentalitas timnya.
Adapun saat ini Timnas Indonesia U-16 tengah menjalani pemusatan latihan (TC) yang digelar di Jakarta International Stadium (JIS) sampai 31 Maret 2024.
“Masalah kita selama ini kan masalah mental pemain dan itu saya lihat pemain masih belum bisa memaksa kondisinya karena di saat mereka capek, ya dia akan menyerah,” kata Nova di JIS, Kamis 28 Maret 2024.
“Itu juga yang menjadi konsen dari coach Shin (Tae-yong) dari awal dia datang, saya masih inget masalah pemain dari Indonesia adalah masalah mental yang tidak ingin memaksa di saat sudah capek,”tambahnya.
BACA JUGA: Timnas Indonesia Diterpa Badai Sakit, Begini Pesan Keras Nova Arianto