Turunminum.id – Pelatih Dewa United, Jan Olde Riekerink, ikut buka suara terkait pemanggilan pemain timnas U-23 Indonesia. Menurutnya masalah pemanggilan pemain ke timnas, secepatnya PSSI harus memberikan solusi.
“Menurut saya isu ini bukan hanya masalah Dewa, Persija, atau apa.”
Juru taktik Dewa United meyakini pihak klub dengan federasi sepak bola Indonesia tentu tidak akan bertentangan soal kemajuan pemain muda.
“Federasi (PSSI) dan klub harus bekerja sama untuk menemukan bagaimana cara terbaik untuk mengembangkan talenta-talenta” terang Jan Olde Riekerink.
Baca Juga: Jadwal Tayang Timnas Indonesia vs Qatar di Piala Asia U-23, Tim Debutan Disambut Tuan Rumah
Sebab itu pelatih klub yang diperkuat Egy Maulana Vikri itu, menegaskan duduk bersama dan saling berkomunikasi bisa menjadi solusi jitu.
“Kita harus berkomunikasi,” kata Jan Olde Riekerink.
Ahli strategi asal Belanda ini menilai dengan komunikasi yang baik maka masalah semacam ini tidak akan panjang.
Apalagi, tim Liga 1 membutuhkan pemainnya untuk persaingan perebutan gelar dan menjauh dari zona degradasi.