Turunminum.id – Jonatan Christie keluar sebagai juara tunggal putra Badminton Asia Championships (BAC) 2024 usai habisi Li Shi Feng di laga final yang berlangsung di Ningbo Olympic Sports Center Gymnasium, Minggu (14/4/2024).
Pemain yang akrab disapa Jojo itu berhasil menang dalam dua gim langsung 21-15, 21-16 kurun waktu 54 menit.
Meski dua kesalahan beruntun dibuat oleh juara All England 2024, sempat membuat Li Shi Feng berbalik unggul 5-3. Pasalnya setelah netting Jonatan gagal, drivenya juga menyangkut di net.
Baca Juga: 10 Atlet Indonesia Dipastikan Lolos Olimpiade Paris 2024, Jonatan Christie Terbaru
Giliran Li Shi Feng melakukan eror setelah pukulan lambungnya terlalu melebar ke sisi kanan Jonatan. Skor imbang 6-6.
Rival Jonatan di laga final kejuaraan Asia tahun ini bermain agresif dengan menekan anak asuh pelatih Irwansyah. Sedangkan Jojo, lebih memilih banyak bermain dengan drop shot.
Dorongan backhand Li Shi Feng ke sisi backhand Jonatan yang terlalu melebar membuat andalan Indonesia itu unggul 11-7 pada interval gim pertama.
Semakin seru usai jeda interval. Adu smes kedua pemain terjadi, hingga Jonatan menambah keunggulan jadi 15-10 setelah Li mengembalikan kok dengan tanggung.
Namun sejumlah kesalahan juga dibuat Jonatan yang membuat Li Shi Feng mendekat dengan poin 14-15. Bagusnya smes Li Shi Feng yang menyangkut di net membuat Jonatan unggul 21-15 pada gim pertama.